Resep Selada Bangka
Bahan:- 8 lbr daun selada, iris halus
- 100 gr taoge, buang akarnya
- 2 bh ketimun, buang bijinya lalu iris tipis bulat
- 3 btr telur rebus, kupas, iris tipis
- 2 bh tahu putih, goreng, potong-potong
- 2 bh kentang rebus, potong tipis
- keripik kentang
- Saus:
- 100 gr kacang tanah goreng
- 5 bh cabai merah rebus, haluskan
- 1 sdt terasi goreng
- 1/2 sdt garam
- 30 gr gula merah
- 20 gr ebi, rendam hingga lunak, haluskan
- 250 ml air
- 2 sdm cuka
- 1/2 sdt garam
- 1 sdm gula merah
Cara membuat:- Saus: haluskan kacang tanah goreng hingga berminyak, tambahkan cabai merah, terasi, gula merah, dan ebi, haluskan kembali. Tambahkan air, garam, gula pasir, dan cuka, aduk rata.
- Susun daun selada, taoge, ketimun, tahu, telur, dan kentang dalam wadah, siram saus di atasnya, lengkapi bersama keripik kentang.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar