Senin, 28 Juni 2010

Strawberry Cokelat

Ngiler berat saya liat stroberi seger yang dicolek ke dalam semangkuk kecil cokelat leleh. Uiihhh.. menggoda selera beneeerr!
Nggak salah lagi kalau resep Stawberry Cokelat ini bisa jadi dessert andalan lho. Rasa asam stroberi yang bercampur manisnya susu coklat cair, pasti bakalan bikin ketagihan. :)

Bahan:
* buah strawberry segar
* susu cokelat cair atau bisa diganti dengan lelehan cokelat batangan
Cara Membuat:
> Cuci bersih buah stroberi lalu sajikan di piring/ nampan cantik.
> Tuang susu coklat cair atau lelehan coklat batangan di mangkuk.
> Sajikan wadah buah dan mangkuk coklat berjejer.
> Celup stroberi jika ingin dinikmati.

Tip: Untuk pemilihan buah yang baik, cari stroberi yang berwarna merah segar, mengkilat dan bersih. Usahakan buah masih segar dan tidak dimasukkan dalam kulkas.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar